Kuli Bangunan yang Dipecat Gegara Tak Pakai Masker Kini Dapat Tawaran Usaha Menggiurkan
Warga Kabupaten Cirebon itu dipecat dari tempat kerjanya hanya karena tidak mengenakan masker di tengah pelaksanaan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat.
Sudrajat yang tengah bekerja di kompleks perumahan di kawasan Puri Kembangan, Jakarta Barat itu harus menerima kenyataan pahit setelah petugas keamanan komplek mendapatinya tidak mengenakan masker.
Peristiwa Sudrajat yang ditegur petugas keamanan kompleks hingga harus kehilangan pekerjaan itu terekam kamera video hingga viral di media sosial (medsos). Setelah dipecat dari pekerjaannya, hingga kini, Sudrajat belum mendapatkan pekerjaan kembali alias menganggur.
Namun, Tuhan maha adil, peristiwa tersebut ternyata menarik perhatian anggota DPR RI, Dedi Mulyadi yang berempati atas nasib yang dialami Sudrajat. Sudrajat pun akhirnya bertemu dengan Dedi di kediamannya di Lembur Pakuan, Kampung Sukadaya, Desa Sukasari, Kecamatan Dawuan, Kabupaten Subang, Senin 12 Juli 2021.
Kepada Dedi, Sudrajat menceritakan kisah pilu yang dialaminya itu. Menurut Sudrajat, saat kejadian, dia tengah membeli minuman dingin dari seorang penjual yang biasa berkeliling di komplek perumahan tempatnya bekerja.
Saat akan meminum es itu, masker yang sebelumnya dipakai dilepas oleh Sudrajat. Namun, saat itu, tiba-tiba datang petugas keamanan yang kemudian menegurnya karena kedapatan tidak memakai masker.
Belum sempat menjelaskan alasannya tidak memakai masker, petugas keamanan perumahan itu langsung menghakiminya dan memecatnya dari pekerjaan sebagai kuli bangunan dengan alasan saat ini tengah PPKM Darurat.
Mendengar cerita Sudrajat, Dedi lalu menasihatinya dan meminta Sudrajat agar mengambil sisi positif dari kejadian pilu yang dialaminya itu. Dedi pun lantas menawarkan dua pilihan kepada Sudrajat.
Pertama, Dedi menawari pekerjaan sebagai kuli bangunan di kediamannya di Lembur Pakuan. Tawaran kedua, yakni mengikuti pelatihan usaha sekaligus memberinya modal untuk usahanya itu.
Ditawari pekerjaan oleh Dedi Mulyadi, Sudrajat pun semringah. Namun, untuk saat ini, Sudrajat mengaku ingin pulang terlebih dahulu ke kampung halamannya di Kabupaten Cirebon.
"Dia sekarang mau pulang dulu buat istirahat di kampungnya. Setelah itu, dia janji mau memilih satu dari dua tawaran yang saya sampaikan itu," tutur Dedi saat dikonfirmasi.
Demikianlah pokok bahasan Artikel ini yang dapat kami paparkan, Besar harapan kami Artikel ini dapat bermanfaat untuk kalangan banyak Karena keterbatasan pengetahuan dan referensi, Penulis menyadari Artikel ini masih jauh dari sempurna, Oleh karena itu saran dan kritik yang membangun sangat diharapkan agar Artikel ini dapat disusun menjadi lebih baik lagi dimasa yang akan datang
Sumber: news.okezone.com
0 Response to " Kuli Bangunan yang Dipecat Gegara Tak Pakai Masker Kini Dapat Tawaran Usaha Menggiurkan"
Post a Comment